Kebijakan Inklusif
Global Game Jam® (GGJ) fokus untuk menghubungkan komunitas melalui kolaborasi, inovasi, dan eksperimen dan website kami berpondasikan hal tersebut. Tidak ada hal sexism, racism, diskriminasi atau perilaku terkait yang ditoleransikan dengan asas berasosiasi dengan GGJ dan kami mempunyai hak untuk menolak atau menghapus konten yang tidak sesuai dengan prinsip kami. Kami mendukung semangat inklusif dan memiliki lingkungan yang mengayomi semua hal di dalam seluruh lokasi kami. Kami mendukung kebebasan dan kegiatan terbuka dimana kreativitas tidak harus di sensor dan kami harap seluruh peserta dapat memiliki kebebasan berpendapat atas kreativitas mereka. Kami sangat bangga atas seluruh peserta game jam dan pengurus, tetapi Global Game Jam Inc. tidak bertanggung jawab untuk pendapat dan pemikiran seluruh orang.
Kode Etik
TUJUAN
Global Game Jam ® (GGJ) fokus untuk menghubungkan komunitas melalui kolaborasi, inovasi, dan eksperimen dan website kami berpondasikan hal tersebut. Maka dari itu, kami berkomitmen untuk membuat lingkungan yang bersahabat dan aman untuk semua orang, tidak memandang gender, orientasi seksual, kemampuan, penampilan, etnik, kewarganegaraan, asal negara, status sosial ekonomi, dan hal keagamaan (ataupun ketidakpunyaan agama pada seseorang).
Kode etik ini merupakan acuan kami sebagai alat pandu untuk semua orang yang berpartisipasi dalam komunitas kami, tentunya menjadi alat pandu untuk menentukan konsekuensi dari perilaku yang tidak pantas. Kami mengundang seluruh pihak yang berpartisipasi pada GGJ untuk membantu kami mengaplikasikan hal ini dan membuat pengalaman yang positif dan aman bagi semua orang.
PERILAKU TIDAK PANTAS.
Kami berharap untuk seluruh peserta GGJ untuk mempertimbangkan perkataan dan perilaku mereka, menghormati satu sama lain, berkolaborasi tanpa konflik, menjauhi saling mengejek, mendiskriminasikan, berbuat tidak pantas lainnya. Kita selalu berekspektasi bahwa semua hal tersebut juga tercermin dari game dan konten yang dibuat selama acara GGJ.
Sadar akan lingkungan di sekitarmu dan peserta lain. Beritahukan ketua komunitas dan pengurus site secepatnya jika kamu menemukan sebuah situasi yang cukup berbahaya dimana seseorang berada dalam stress, atau situasi melanggar Kode Etik ini, walaupun tidak terkesan terlalu parah.
PERILAKU YANG TIDAK DIPERBOLEHKAN.
perilaku yang tidak diperbolehkan adalah: Mengintimidasi, pelecehan , Abusive, Diskriminasi, Mengolok atau mengejek dengan lisan maupun aksi yang dilakukan oleh peserta pada lokasi site kami ataupun online, pada keseluruhan acara atau pada komunikasi satu sama lain yang dijalankan di luar dari konteks bisnis komunitas. Kegiatan acara mungkin bersimpangan dengan kepentingan publik; jadi tolong juga hormati pihak pihak yang berada di lokasi ini.
Pelecehan orang lain termasuk: Komentar lisan maupun tulisan yang berbahaya atau berprasangka buruk terkait dengan gender, orientasi seksual, umur, kemampuan, penampilan, etnis, asal negara, kewarganegaraan, status sosial ekonomi, atau keagamaan; secara sadar mengintimidasi, mengikuti secara berlebihan (stalking) atau mengikuti orang lain; foto atau rekaman yang melecehkan, mengganggu pembicaraan secara berkelanjutan atau mengganggu acara lain; kontak fisik yang tidak pantas, atau perhatian seksual yang tidak disukai.
KONSEKUENSI DARI PERILAKU YANG TIDAK DIPERBOLEHKAN.
Setiap orang yang disuruh untuk berhenti melakukan perilaku tidak pantas diharapkan untuk berhenti pada saat itu juga.
Jika terdapat anggota komunitas melakukan perilaku yang tidak diperbolehkan, pengurus lokal GGJ dapat beraksi untuk menghentikan perilaku tersebut, termasuk ban sementara atau pengusiran permanen dari komunitas tersebut tanpa peringatan (dan tidak memiliki hak untuk melakukan refund jika acara tersebut berbayar).
JIKA KAMU MENJADI SAKSI ATAU KORBAN DARI PERILAKU YANG TIDAK DIPERBOLEHKAN.
Ketika kamu menjadi korban atau saksi dari perilaku yang tidak diperbolehkan, atau hanya khawatir hal itu akan terjadi, tolong laporkan hal tersebut dengan melakukan hal ini:
- Bicaralah pada pengurus on-site atau volunteer.
- Berbicara pada Regional Organizer terdekat.
- Tolong isilah online form ini (ini adalah cara tercepat untuk menghubungi kita, selama acara). Ini bisa dilakukan secara anonim.
- Email Executive Committee
MENUNJUKAN KESALAHAN LAPOR
Jika kamu merasa kamu merasa memberikan laporan yang salah atau tidak adil terkait pelanggaran Kode Etik ini, kamu harus menghubungi pengurus GGJ lokal maupun regional dengan deskripsi singkat dari kesalahan lapor yang dilakukan.
CAKUPAN MASALAH
Kita berharap seluruh komunitas yang berpartisipasi (kontributor, sponsor, peserta membayar ataupun gratis, atau keseluruhan tamu) untuk mengikuti Kode Etik pada seluruh lokasi GGJ, online maupun langsung, komunikasi satu sama lain ataupun komunikasi grup untuk mempertahankan komunitas bisnis yang baik.
LISENSI DAN ATRIBUSI.
Kode Etik ini di distribusikan di bawah lisensi Creative Commons Attribution-ShareAlike. Kode Etik di bahasa originalnya dapat ditemukan di http://opensourcebridge.org/about/code-of-conduct/